Daftar pengunjung terbaru

Tuesday, April 21, 2020

>> LUKISAN ABSTRAK RAYUAN KEKUASAAN MAMPU MELEMAHKAN JIWA YANG TULUS

Judul: Rayuan kekuasaan
Pelukis: Heno Airlangga
Ukuran: 150cm x 250cm
Media: Cat Akrilik diatas kanvas
Tahun: 2019


Informasi harga dan pembelian:
Email: henoairlangga@gmail.com
Telp-Whatsapp: 081 329 7 329 11

Pesan dan makna lukisan:
Semakin besar, semakin tinggi kekuasaan goadaanya semakin berat, rayuan kekuasaan menawarkan iming-iming harta kekayaan dan segala jenis kebahagiaan sesat didalamnya yang begitu menggiurkan.

Rayuan kekuasaan menggoda dengan cara halus, jiwa yang pada awalnya tulus bisa berubah menjadi rakus dan tamak, jiwa yang awalnya memiliki cita-cita luhur bisa sirna berubah menjadi jiwa yang haus akan kekuasaan dan harta kekayaan, seolah segala akibat dari kerakusan serta ketamakan tertutupi tak terlihat.

Kekuasaan ia manfaatkan  sewenang-wenang untuk menumpuk harta kekayaan pribadi serta melanggengkan kekuasaan. Korupsi, kolusi dan nepotisme adalah lingkaran setan dalam kekuasaan.
Rayuan kekuasaan merupakan salah satu dari tiga rayuan maut yang mampu meluluh lantakan hati serta jiwa baik seseorang ( Harta, Tahta, Wanita ). Menjadi rakus dan tamak serta tidak pernah merasa puas dengan harta kekayaan ilegal, terus dan terus menumpuk berharap bisa untuk warisan 7 turunan.

Hanya dengan cahaya petunjuk Ilahi, jiwa seseorang bisa teguh dalam kebaikan, tidak tergoda oleh rayuan kekuasaan meski ia berada didalamnya baik sebagai seorang raja, presiden, pejabat, pemimpin atau lainya. Ia mengemban tugas kekuasaan dengan jujur, adil dan penuh tanggung jawab. Kekuasaan ia pandang sebagai ladang indah untuk berbuat kebaikan dengan memberikan kemanfaatan sebanyak-banyak nya untuk orang banyak.



0 comments: