Judul: Melepaskan Beban
Pelukis: Heno Airlangga
Ukuran: 57cm x 71cm
Media: Cat Akrilik diatas kanvas
Tahun: 2018
Informasi harga dan pembelian:
Email: henoairlangga@gmail.com
Telp-Whatsapp: 081 329 7 329 11
Pesan dan makna lukisan:
Ada orang kadang nampak lebih tua dari umurnya, sebaliknya ada orang lebih muda dari umurnya, beban pikiran merupakan salah satu faktor pemicu kepada penuaan dini.
Saat pikiran tidak terkontrol, ia akan terbebani banyak permasalahan, seolah menjadi begitu berat untuk bangkit dan melangkah, diri menjadi gelap, hal - hal indah disekeliling menjadi tidak nampak, masa depan yang seharusnya terlihat indah menjadi buram. Hari demi hari beban semakin menggunung membebani diri, nasehat orang-orang disekitar yang peduli hanya masuk ketelinga kiri dan keluar ketelinga kanan, wajah nampak lebih tua dari umur nya.
Beban pikiran yang menyebabkan diri menjadi lemah dan tidak bisa melihat keindahan disekeliling, bahkan tidak bisa melihat potensi diri.
Melepaskan beban adalah jawaban sederhana, namun jawaban tersebut seringkali terkubur bersama beban didalam pikiran.
Sebagaimana seorang pencari kayu bakar yang dikabari bahwa anaknya telah lahir, dengan beban berat kayu bakar dipundaknya, ia berjalan lambat tertatih-tatih penuh keletihan menuju rumahnya, seandainya ia bisa berpikir untuk meletakan kayu bakar yang ada dipundaknya, ia akan bisa berlari cepat dan ringan menuju rumah nya untuk menyambut kebahagiaan kelahiran putra nya.
Goresan lukisan warna jingga dibagian bawah menggambarkan pikiran panas karena beban, semakin keatas warna berpendar menjadi warna biru ( blue ice ), menggambarkan saat diri bisa melepaskan beban pikiran, akan terasa sejuk dan ringan.